Jakarta Barat, infodkj.com – Pemerintah Kecamatan Tambora melaksanakan acara lepas sambut untuk anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) yang akan berpindah tugas ke Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), di bawah binaan Kesbangpol Kota Administrasi Jakarta Barat. Acara ini berlangsung pada Jumat (4/10/2024) di Rumah Makan Saung Kito, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Acara tersebut dihadiri oleh Camat Tambora, Holi Susanto, Wakil Camat, Sekretaris Camat, Bendahara, serta jajaran pengurus FKDM Kecamatan Tambora. Dalam sambutannya, Holi Susanto menyampaikan apresiasi kepada Lutfi, anggota FKDM yang kini akan menjalankan tugas baru di FPK.
"Saya sangat bangga bahwa ada perwakilan dari Kecamatan Tambora yang terpilih untuk bergabung dengan FPK. Lutfi telah memberikan kontribusi yang besar dalam mendukung pemerintah Kecamatan Tambora, baik dalam program-program kemasyarakatan maupun kewaspadaan dini. Meskipun tugasnya akan berbeda, hubungan kekeluargaan yang terjalin selama ini diharapkan tetap erat," ujar Holi.
Ia juga berharap agar Lutfi dapat melaksanakan tugas barunya dengan baik di lingkungan FPK dan tetap menjaga hubungan baik dengan masyarakat Kecamatan Tambora. “Walaupun kita berpisah secara tugas, hubungan kekeluargaan dan kebersamaan harus tetap kita jaga,” tambahnya.
Acara berlangsung hangat dengan sejumlah sambutan, pemberian apresiasi, dan ucapan selamat dari para peserta yang hadir. Lutfi sendiri menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan selama bertugas di FKDM dan berjanji akan tetap berkontribusi dalam tugasnya di FPK.
(Lth/Rill/Dn)