infodkj.com, Jakarta | Jumat, 1 November 2024
Pengukuhan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) RW 06 berlangsung pada Jumat malam di "Saoenk Kito," Jalan Mangga Besar Raya, Jakarta.
Acara ini dihadiri oleh berbagai perwakilan pemerintah dan masyarakat, termasuk Mansur (Sekretaris Kelurahan), Solihin (Kepala Seksi Pemerintahan), Chairul (Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat), serta para staf ASN dan PJLP. Hadir pula anggota TNI dan Polri, Serka Edi Saragih (Babinsa) dan Aiptu Dede Sugiono (Bhabinkamtibmas), bersama Nugroho (Kepala Satgas Damkar), Panitia 5, LMK, FKDM, serta ketua RT dan anggota PPSU setempat.
Dalam sambutannya, Mansur mengucapkan selamat kepada Junna atas terpilihnya secara aklamasi sebagai Ketua LMK periode 2024-2029. Ia menyampaikan harapannya agar Junna dapat menjalankan amanah tersebut dengan baik, serta mengucapkan terima kasih kepada Diana, Ketua RW 06, atas dukungan dan partisipasinya dalam acara ini.
Serka Edi Saragih turut menyampaikan ucapan selamat kepada Junna. “Kami sebagai bagian dari tiga pilar mengucapkan selamat kepada Ibu Junna. Semoga dapat mengemban amanat dengan baik dan terus bersinergi dengan semua pihak. Jika ada permasalahan di wilayah, jangan ragu untuk bekerja sama mencari solusi bersama,” ujarnya.
Aiptu Dede Sugiono juga memberikan apresiasi atas terpilihnya kembali Junna sebagai Ketua LMK. Ia berharap sinergi di bidang keamanan dan ketertiban lingkungan akan semakin kuat. “Kami akan terus mendukung dan berkoordinasi terkait keamanan lingkungan, semoga RW 06 semakin solid,” kata Dede.
Dalam sambutannya, Junna menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat. Ia menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi dalam memajukan wilayah. “Saya ucapkan terima kasih atas amanah ini. Semoga kita dapat terus bekerja sama demi kemajuan RW 06,” tutur Junna.
Ketua RW 06, Diana, juga menyampaikan apresiasinya kepada semua yang hadir. Ia berharap dengan terpilihnya Junna, kerja sama dalam memajukan wilayah akan semakin kokoh dan harmonis. “Selamat kepada Ibu Junna atas terpilihnya kembali. Semoga kita semakin solid dan sinergis demi kemajuan lingkungan kita,” kata Diana.
Acara berlangsung lancar dan penuh rasa kebersamaan, menandai komitmen semua pihak untuk memperkuat sinergi dalam menjaga kemajuan dan keamanan di RW 06.
(Dn)