Beijing, infoDKJ.com – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, tiba di Beijing, Tiongkok, pada Jumat malam (8/11/2024) dalam rangka kunjungan kerja. Kedatangannya disambut hangat oleh para mahasiswa Indonesia dan warga negara Indonesia (WNI) yang menetap di Beijing.
Sejumlah mahasiswa terlihat menunggu di lobi hotel tempat Presiden Prabowo menginap, sambil membawa bendera Merah Putih. Salah satu mahasiswa, Reva, mengungkapkan kegembiraannya bisa bertemu langsung dengan Presiden Prabowo.
"Senang sekali, saya dan teman-teman sudah menunggu dengan antusias. Kami semua tak sabar bertemu Pak Prabowo," kata Reva dilansir iNews.id.
Reva juga berharap agar Prabowo dapat menjalankan tugasnya sebagai Presiden dengan amanah dan penuh tanggung jawab. "Semoga Pak Prabowo terus amanah dalam menjalankan tugas hingga akhir masa jabatannya," tambahnya.
Mahasiswa lainnya, Frank dan Deril, yang turut hadir menyampaikan rasa bangga bisa menyambut Presiden di luar negeri. Bagi mereka, pertemuan di Beijing ini menjadi momen istimewa.
"Kami merasa sangat senang bisa bertemu Pak Prabowo di Beijing, bukan di Indonesia. Ini momen yang luar biasa," ujar Deril.
Keduanya berharap kunjungan ini semakin memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Tiongkok, khususnya di bidang pendidikan dan kerja sama antar kedua negara. Mereka juga berharap agar pemerintahan Presiden Prabowo dapat memberikan manfaat nyata bagi mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Tiongkok.
"Selamat bekerja keras Pak Prabowo. Kami berharap hubungan Indonesia dan China semakin erat, serta Indonesia dapat terus berkembang," kata Deril.
Kunjungan kerja Presiden Prabowo ke Tiongkok ini menjadi bagian dari upaya pemerintah Indonesia untuk memperkuat kerja sama internasional di berbagai sektor, termasuk pendidikan dan ekonomi. (Dn)