Jakarta, infoDKJ.com | Jakarta Light Festival akan kembali menyemarakkan perayaan pergantian tahun di kawasan Kota Tua. Acara yang menjadi daya tarik warga ibu kota ini dijadwalkan berlangsung selama dua hari pada akhir Desember 2024.
Festival ini menghadirkan beragam instalasi cahaya yang memukau, menambah kemeriahan suasana menjelang tahun baru. Masyarakat diundang untuk menikmati keindahan tata cahaya dan rangkaian hiburan yang telah disiapkan.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga mempererat semangat kebersamaan dan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi pengunjung di penghujung tahun.
Laporan: Dani