Jakarta, infoDKJ.com | Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyambut baik hubungan yang kembali harmonis antara Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Keduanya pernah bersaing dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 yang sempat memanas, namun kini terlihat lebih akrab.
“Saya sangat bergembira melihat Mas Anies dan Mas Ahok sudah rukun dan damai. Ini adalah hal yang positif untuk Jakarta,” ujar Pramono saat memberikan sambutan dalam acara serah terima jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta di Balai Kota, Kamis (20/2).
Selain menyinggung hubungan Anies dan Ahok, Pramono juga mengapresiasi membaiknya relasi antara dua organisasi masyarakat (ormas) besar di Jakarta, yaitu Forum Betawi Rempug (FBR) dan Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi). Ia menilai kondisi ini mencerminkan semangat kebersamaan dalam membangun ibu kota.
“Saya juga bersyukur melihat Forkabi dan FBR kini bersatu. Ini menunjukkan bahwa Jakarta siap menatap ke depan dengan kerja sama yang lebih serius dan penuh kesungguhan,” lanjutnya.
Acara serah terima jabatan tersebut dihadiri sejumlah mantan gubernur Jakarta, termasuk Fauzi Bowo, Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, Sutiyoso, serta mantan Penjabat (PJ) Gubernur Jakarta Teguh Setiabudi.
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto telah resmi melantik 961 kepala daerah dan wakil kepala daerah dari 481 daerah hasil Pilkada serentak 2024 di Istana Negara. Para kepala daerah yang telah dilantik ini merupakan mereka yang tidak menghadapi sengketa hasil di Mahkamah Konstitusi atau telah dinyatakan lolos dari gugatan.
Sebagai bagian dari rangkaian pelantikan, seluruh kepala daerah yang baru saja dilantik dijadwalkan mengikuti program retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari mendatang.
(Andi S)