Jakarta, infoDKJ.com | Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Tambora menggelar Musyawarah Ranting Bersama pada Ahad, 25 Februari 2025, di Aula SD Muhammadiyah 26 Tambora, Jakarta Barat. Acara ini mengusung tema "Membangkitkan Ranting, Menguatkan Cabang, Memberikan Maslahat untuk Umat dan Masyarakat".
Musyawarah ini dihadiri oleh Ketua PDM Jakarta Barat, Dr. Ir. H. Narmodo, Wakil Ketua PDM Jakarta Barat KH. Nurhadi Mushawwir, Ketua PCM Tambora Abdul Ghofur, serta para pimpinan ortonom, ketua ranting Muhammadiyah, dan kader Muhammadiyah se-Kecamatan Tambora.
Sambutan dan Harapan bagi Muhammadiyah Tambora
Acara diawali dengan bacaan Bismillah, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan Mars Muhammadiyah. Dalam sambutannya, Ketua PDM Jakarta Barat, Dr. Ir. H. Narmodo, menekankan pentingnya musyawarah sebagai ajang perumusan program strategis yang membawa kemajuan bagi Muhammadiyah.
"Ranting adalah lini terkecil Muhammadiyah yang bersentuhan langsung dengan kader. Program kerja harus realistis sesuai visi dan misi Muhammadiyah. Pendidikan harus terus diperbarui agar kita mampu berkarya untuk negara," ujarnya. Ia juga mendorong para kader untuk menjadi pemimpin yang produktif, amanah, kreatif, dan mampu berkontribusi bagi bangsa.
Ketua PCM Tambora, Abdul Ghofur, menambahkan bahwa musyawarah ini merupakan rangkaian dari kegiatan sebelumnya, di mana berbagai ortonom telah memaparkan program unggulan mereka. "Dikdasmen telah menyampaikan program kesejahteraan guru dan karyawan sekolah serta perawatan gedung. Sementara itu, LazisMu mencanangkan program Sedekah Seribu Setiap Subuh (4S) yang diharapkan bermanfaat bagi Muhammadiyah," katanya.
Wakil Ketua PDM Jakarta Barat, KH. Nurhadi Mushawwir, dalam sambutannya menekankan pentingnya penguatan ekonomi umat. "Agar ekonomi maju, iman harus diperbaiki agar terbuka pintu keberkahan dari Allah. Kami berharap kader Muhammadiyah Tambora bisa berserikat melalui koperasi dan terus berinovasi dalam bidang ekonomi," jelasnya. Ia juga mengajak PCM Tambora untuk mengadakan pelatihan keterampilan guna menciptakan lapangan pekerjaan bagi warga.
Penetapan Pengurus Ranting dan Launching Program 4S
Acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan PCM Tambora tentang penetapan pengurus ranting oleh Ketua PCM Tambora. Sebagai bagian dari inisiatif sosial, dilaksanakan juga peluncuran program Sedekah Seribu Setiap Subuh (4S) secara simbolis oleh para pimpinan.
Kegiatan ini diakhiri dengan pembacaan doa oleh Ustaz Don Don, menandai komitmen bersama untuk memperkuat peran Muhammadiyah dalam membangun umat dan masyarakat di Tambora.
(Tim Media PCM Tambora)
Salam Silaturahmi Nice
BalasHapus