Jakarta Barat, infoDKJ.com | Media online infoDKJ.com menggelar acara buka puasa bersama di kediaman Bendahara Medy Susanto, yang akrab disapa Bang Bob, di Kampung Gaga, Semanan, Jakarta Barat, pada Sabtu (15/3). Acara yang dikemas dengan penuh kesederhanaan namun sarat keakraban ini dihadiri oleh jajaran pengurus redaksi, penasihat hukum, serta keluarga besar infoDKJ.com.
Sejumlah tokoh yang turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Ramdani AM (Pimpinan Redaksi), Andree Hermawan (Wakil Pimpinan Redaksi), Dendi Saputra SE (Direktur Pemasaran), Andri Maulana SH dan Miptahudin SH (Dewan Penasihat Hukum), serta Sugeng (Pimpinan Redaksi Wartalika). Kehadiran para pengurus dan tamu undangan semakin menambah kehangatan suasana kebersamaan di bulan Ramadhan.
Dalam sambutannya, Ramdani AM menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pengurus infoDKJ.com yang telah menginisiasi acara tersebut.
"Ini adalah acara buka puasa pertama kita sejak kepengurusan terbentuk. Lebih dari sekadar berbuka bersama, ini adalah momen penting untuk mempererat silaturahmi di antara insan media infoDKJ. Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua yang telah berperan dalam terselenggaranya acara ini, terutama Bang Bob yang dengan penuh keikhlasan menyediakan tempat dan hidangan. Semoga Allah membalasnya dengan rezeki yang berlipat ganda dan keberkahan," tutur Ramdani.
Ia juga menyampaikan penghormatan kepada Dewan Penasihat Hukum, Andri Maulana SH, H. Miptahudin SH dan Abdul Hakim SH yang selalu memberikan semangat dan motivasi bagi perkembangan media infoDKJ.com.
"Setiap kali saya bersilaturahmi dan bertemu dengan kalian, saya selalu mendapatkan energi baru dan motivasi untuk terus maju. Terima kasih juga untuk Bang Andree dan Bang Dendi yang selalu mendukung setiap kegiatan infoDKJ. Tak lupa, saya ucapkan terima kasih kepada sahabat saya, Bang Sugeng, Ketua Pokjawarkotu sekaligus Pimpinan Redaksi Wartalika, yang telah menyempatkan hadir," tambahnya.
Menjelang waktu berbuka, Bang Bob memimpin doa, memohon keberkahan bagi semua yang hadir serta bagi kemajuan infoDKJ.com. Suasana penuh kebersamaan semakin terasa saat seluruh peserta berbuka puasa bersama, menikmati hidangan yang telah disiapkan.
Acara buka puasa ini menjadi momentum penting bagi infoDKJ.com untuk terus memperkuat hubungan antar anggota, sekaligus meningkatkan semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas sebagai insan pers.
(Tim)